Waktu itu aku masih balita dan aku sudah sangat sering melihat kedua orang tuaku bertengkar. Disela pertengkarannya, aku hanya bisa menangis. Harus apa lagi memang? Hahaha, tawaku(sekarang). Otakku yang sedang aktif-aktifnya, jadi kemasukan banyak virus malware karna mendengar perdebatan mereka. Ada yang tau cara install ulang otak?
Diusia 5 tahun aku masuk sekolah taman kanak-kanak. Nama sekolahnya TK Aisyiyah Maccini Tengah Makassar. Sungguh, setahunku sekolah disana adalah tahun terberat. Aku tak tahu kapan tepatnya orang tuaku bercerai. Tapi tahun itulah orang tuaku sudah tak serumah. Awalku masuk sekolah, aku masih diantar dan ditunggu pulang mama. Tapi menjelang selesai cuma diantar jemput om. Aku ingat sekali waktu itu guruku didepan kelas, dihadapan banyak temanku dia bertanya, "nak qiam, orang tuanya bagaimana? udah rujuk?". Sumpah, aku tidak tahu apa-apa dan darimana dia tahu hal itu. Sejak saat itu, aku depresi. Aku pernah bicara kotor didepan guru dan teman, aku pernah memecahkan kaca lemari sekolah, aku pernah 3 kali pindah kelas dan aku yang riang menjadi murung dan diam. Salah siapa? Salah waktu :)
Setelah TK aku masuk SMA. Kenapa SMA? Kan ada akselerasi. Tapi karna aku tidak sombong dan rajin menabung, jadi aku masuk SD dulu. Aku masuk di SD NEG. Bawakaraeng 2 Makassar. Hari pertama sekolah aku diantar mama, setelah itu aku lupa proses pergantian shift antar/jemput aku antara ayah dan mamaku. Hanya itu mampuku, kata otakku.
Seingatku diawal sekolah aku tinggal sama mamaku. Tapi selewat itu sampai sekarang, aku tinggal dirumah nenekku yang disampingnya ada rumah ayahku. Tiap weekend atau hari libur aku liburan kerumah mamaku yang jaraknya hanya beberapa meter.
Ohiya sebelum orang tuaku bercerai, ayahku sudah lebih dulu menikah sirih. Jadi dia sampai sekarang belum pernah merasakan rasanya jadi duda. Pintar ayahku, dia panutanku. Aku suka salah satu cita-citanya, ingin punya istri 2 dan me-rukun-kannya dalam serumah. Tapi dia gagal. Jangan menyerah, ayah.
Mamaku meninggal disaat aku masih kelas 3 SMP. Aku ingat sekali. Malam itu, 20-10-2011 TPI ganti nama jadi MNCTV. Sudah lewat jam 10 dan aku belum tidur, terpaksa kunikmati atraksi sulap Deddy Corbuzier malam itu. Aku tertidur setelahnya.
Pagi harinya aku dibangunkan nenekku, dia menangis. Kutanya, "kenapa?"
"Mamamu meninggal, nak.", katanya sambil lanjut tangisnya.
Cukup sekian bagian yang ini. Sudah jalannya :)
Ohiya, diweekend sebelum mamaku meninggal aku tak bisa liburan kerumahnya karna suatu alasan. Kata sepupuku, dia rindu aku. Dan semoga dia tahu, triliunan kali lipat saat ini kumerindunya.
Setelah itu, aku capek mengetik, aku capek mengingat, aku belum tidur dan ini sudah pukul 8.43 pagi. Harus ku akhiri semua ini.
Seqiam dan terima kasih.